Hadits Tentang Membaca dan Menghafal Al Qur'an - membaca Al Qur'an adalah ibadah yang dapat membuat kita menambah ilmu dan juga pahala, pahala yang membaca Al Qur'an adalah 1 huruf Al Qur'an yang dibaca oleh kita dibalas dengan 10 pahala kebaikan.
1. “Dari Anas R.A, Ia berkata bahwa rasulullah SAW bersabda, “Sesungguhnya Allah itu mempunyai keluarga yang terdiri dari manusia”. Kata Anas selanjutnya, “Lalu Rasulullah ditanya, “Siapakah mereka itu ya Rasulullah…?” Beliau menjawab, “Yaitu Ahlul Qur’an (orang yang membaca atau hafal Al Qur’an dan mengamalkan isinya). Mereka itu keluarga Allah dan orang-orang istimewa bagi Allah”. (HR. Ahmad, Ibnu Majah, Hakim & An- Nasai)
2. “Dari Siti Aisyah R.A, ia berkata, Rasulullah SAW bersabda: “Orang yang membaca Al Qur’an dengan mahir bersama para malaikat yang mulia lagi taat, dan orang yang membaca Al Qur’an dengan terbata-bata dan susah mendapat dua pahala”. (HR. Bukhari & Muslim)
3. “Dari Ibnu Umar R.A, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda: “Tidak ada hasad kecuali terhadap dua perkara, seseorang yang dianugrahi Allah kemampuan membaca atau menghafal Al-Qur’an dan ia selalu membacanya siang dan malam. Dan seorang yang dianugrahi harta, dan ia selalu mendermakan siang dan malam”. (HR. Bukhori & Muslim)
Ditulis oleh: Dori Hudori
td-Informasi, Updated at: 8/11/2015 08:46:00 PM
No comments:
Post a Comment
Terimakasih atas kunjungan anda ke web ini, Silahkan berkomentar dengan bijak....