Kewirausahaan

 on Thursday, March 8, 2012  


Kewirausahaan di Indonesia kini meningkat dari 0,27 % menjadi 1.56 % ini setara sekitar 3,774 juta wirausaha  telah bergerak disegala bidang seperti pertanian, Industri maupun jasa. menurut Presiden SBY dalam acara satu tahun Gerakan Kewirausahaan Nasional pada tanggal 0802/2012. Potensi besar yang kita miliki seperi pertanian, industri dan jasa harus dimanfaatkan dengan serius dengan melibatkan pengusaha muda mandiri dan UMKM, namun realitas yang lain menunjukkan belum semuanya itu ikut diberdayakan secara optimal.

Dengan potensi itu diberdayakan mungkin ekonomi indonesia akan mencapai 7%, sehingga dalam hal ini beberapa pohak harus tetap bekerja keras untuk mencapai dan mencetak pengusaha-pengusaha muda untuk dapat berperan aktif, dalam bidang kewirausahaan.

Menurut presiden wirausaha adalah kaum yang menciptakan peluang bukan hanya menunggu peluang yang diciptakan oleh orang lain, dan bahkan bisa memberikan peluang kepada orang lain.

Meningkatnya jumlah wirausaha ini dikarenakan ada gerakan Kewirausahaan Nasional yang serentak dicanangkan diseluruh provinsi di Indonesia.

Sudah saatnya pemuda untuk bangkit dan menjadi pelopor kebangkitan bangsa supaya mengangkat harkat dan martabat dengan berusaha dan berbuat, ubah masa depan kita serta mengubah masa depan negeri ini kedepan nanti. menjadi bangsa yang mandiri.
Ditulis oleh: Dori Hudori
td-Informasi, Updated at: 3/08/2012 09:10:00 AM
Kewirausahaan 4.5 5 Dori Thursday, March 8, 2012 Kewirausahaan di Indonesia kini meningkat dari 0,27 % menjadi 1.56 % ini setara sekitar 3,774 juta wirausaha  telah bergerak disegala bi...


No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan anda ke web ini, Silahkan berkomentar dengan bijak....

The Most Popular Traffic Exchange