Mensyukuri Ni'mat

 on Wednesday, February 20, 2013  


" Dan ( ingatlah juga ), tatkala Tuhan mu memaklumkan, " Sesungguhnya jika kamu bersyukur, maka kami akan menambah ( Ni'mat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (ni'mat Ku), maka sesungguhnya azab Ku Sangat pedih" ( Q.S. Ibrahim: 7 )

ayat tersebut telah jelas menerangkan bahwa kita harus sering dan tidak lupa akan ni'mat yang telah diberikan oleh Allah SWT. dan mungkin yang akan diberikan oleh Nya. dengan kita sibuk menghitung dan mensyukuri bi'mat dari Allah maka makin akan menambah keimanan kita serta mungkin juga akan ditambahkan ni'mat oleh Allah.

dengan petikan ayat tersebut kita sebenarnya adalah orang yang benar-benar beruntung masih bisa mensyukuri ni'mat yang telah diberi, dan tidak sbuk dalam urusan menghitung-hitung dunia, dan mebanding-bandingkan dengan yang lain. coba hitung juga ni'mat yang telah kita terima mungkin akan lebih menyenangkan dan akan menentramkan dibandingkan dengan melihat kelebihan dari ni'mat orang lain.

kita adalah mahluk sosial yang selalu berinteraksi dengan mahluk lainnya, bukan saja manusia tapi juga tumbuhan dan hewan, dengan kita mensukuri keadaan mereka yang sangat membantu dalam keseimbangan kehidupan yang kita jalani. tak kan terhitung berkah dan ni'mat Allah yang telah diberikan Nya, maka jelas bahwa ayat tersebut menjelaskan dan mengaskan apabila kita mensyukuri ni'mat maka kita akan diberikan tambahan ni'mat yang lainnya. dan apabila kita mengnkari ni'mat Nya maka akan diberi azab yang pedih.

jadi sangat jelas dalam keseharian, dan tiap detik kita harus ingat ni'mat yang telah diberikan.
Alhamdulillah... bahwa kita dapat melihat, mencicip, berkedip, meraba, bergoyang, menghirup, bergerak, dan lain sebagainya. 

mensyukuri ni'mat akan membuat kita lebih aman, nyaman dan tenteram, mengikhlaskan apa yang akan terjadi dengan tentunya kita diawali dengan ikhtiar dan usaha setelah itu kita berpasrah kepada Allah, dan nikmati proses yang telha kita lalui, sehingga tidak ada penyesalan nanti.

Alhamdulillah..... tulisan ini saya akhiri, semoga bermanfaat.... 
JANGAN LUPA UNTUK TERUS MENSYUKURI NI'MAT DAN TETAP BERUSAHA, IKHTIAR DAN TAWAKAL......

Kadang kala kita lupa akan mensyukuri nikmat dari Allah, yang telah memberikan kita kehidupan yang bisa kita nikmati, entah tiu sekecil biji Zarrah pun kita harus tetap menikmati dan bersyukur akan nikmat tersebut, karena telah dinyatakan bahwa siapa yang mensyukuri nikmat maka akan ditambah nikmatnya. maka apabila kita ingin nikmat yang lebih besar lagi mulailah untuk mensyukuri nikmat yang telah diberikan, niscaya Allah akan menambahkan nikmat kita.


Ditulis oleh: Dori Hudori
td-Informasi, Updated at: 2/20/2013 09:16:00 AM
Mensyukuri Ni'mat 4.5 5 Dori Wednesday, February 20, 2013 " Dan ( ingatlah juga ), tatkala Tuhan mu memaklumkan, " Sesungguhnya jika kamu bersyukur, maka kami akan menambah ( Ni'mat)...


No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan anda ke web ini, Silahkan berkomentar dengan bijak....

The Most Popular Traffic Exchange