Hukum Bacaan Iqlab dan Contohnya
Iqlab adalah termasuk hukum bacaan Nun mati dan Tanwin, hurufnya ada satu yaitu Ba (ب), Jikalau Nun mati atau tanwin bertemu dengan huruf Ba (ب) berarti itu adalah hukum bacaan Iqlab, arti dari Iqlab itu sendiri dari merubah, dibalik, ditukar atau mengganti.
Jadi yang disebut iqlab adalah merubah, membalik, menukar atau mengganti Nun mati atau tanwin dengan huruf mim, atau dibaca sebagai mim mati, mari kita cari contoh bacaan iqlab dalam Al Qur’an. Supaya anda lebih mengerti apa itu hukum bacaan Iqlab dengan contoh yang ada di Al Qur’an.
Jadi yang disebut iqlab adalah merubah, membalik, menukar atau mengganti Nun mati atau tanwin dengan huruf mim, atau dibaca sebagai mim mati, mari kita cari contoh bacaan iqlab dalam Al Qur’an. Supaya anda lebih mengerti apa itu hukum bacaan Iqlab dengan contoh yang ada di Al Qur’an.
Beberapa contoh bacaan Iqlab
Contoh bacaan Iqlab ada pada Surat Yasin (36) ayat 52 dan 69
قَالُوا يَاوَيْلَنَا مَن بَعَثَنَا مِن مَّرْقَدِنَا هَذَا مَاوَعَدَ الرَّحْمَـُن وَصَدَقَ الْمُرْسَلُونَ {52}
وَمَاعَلَّمْنَاهُ الشِّعْرَ وَمَايَنبَغِي لَهُ إِنْ هُوَ إِلاَّ ذِكْرٌ وَقُرْءَانٌ مُّبِينٌ {69}
Pada contoh diatas yang di warnai merah adalah contoh huruf Iqlab pada surat yasin, yang pada ayat ke-52 dengan sebab atau cirinya yaitu Nun mati bertemu atau berhadapan dengan huruf Ba, dan pada ayat ke-69 juga sama dengan ciri atau sebabnya yaitu Nun mati bertemu atau berhadapan dengan huruf Ba.
Huruf bacaan iqlab di dalam Al Qur’an biasanya ada tanda huruf mim kecil diatas huruf BA-nya, itu yang saya temukan pada Al-Qur’an pojok yang saya baca. Mungkin sama dengan Al-Qur’an yang lainnya pun juga begitu, yang penting disini adalah bahwa Apabila ada Nun mati (sukun) atau Tanwin (Tanwin fatah, Kasroh atau Dhomah) bertemu atau berhadapan dengan huruf BA itu dinamakan Hukum Bacaannya adalah IQLAB.
Akan saya tunjukkan lagi beberapa contoh iqlab yang ada pada Surat Al Mulk (67) atau Surat Tabarok, pada ayat 11, 13 dan 19.
Coba perhatikan ayat-ayatnya seperti berikut:
Contoh bacaan Iqlab pada Surat Al-Mulk (67)
فَاعْتَرَفُوا بِذَنبِهِمْ فَسُحْقًا لأَصْحَابِ السَّعِيرِ {11}
Contoh Iqlab pada ayat ke-11 QS. Al-Mulk ini cirinya adalah Nun mati bertemu dengan huruf BA,
وَأَسِرُّوا قَوْلَكُمْ أَوِ اجْهَرُوا بِهِ إِنَّهُ عَلِيمٌ بِذَاتِ الصُّدُورِ {13}
contoh Iqlab pada ayat ke-13 QS. Al-Mulk ini cirinya adalah Tanwin Dhomah bertemu dengan huruf BA,
إِنَّهُ بِكُلِّ شَيْءٍ بَصِيرٌ {19}
Pada potongan ayat ke-19 QS. Al-Mulk ini ciri bacaan iqlab adalah Tanwin Kasroh bertemu dengan Huruf BA,
Pada setiap contoh yang saya temui diatas, pada QS. Yasin (36) dan QS. Al-Mulk ini bahwa huruf bacaan iqlab ini pasti ada tanda huruf mim kecil diatas huruf BA-nya.
Dengan adanya tanda mim kecil diatas huruf Ba untuk hukum bacaan iqlab ini, memudahkan pembaca untuk mengatahui bahwa itu dibacanya dengan mengganti Nun mati atau tanwin tadi diganti atau ditukar dengan huruf mim. Maka para ahli Al-Qur’an memberikan tanda mim kecil pada huruf iqlab ini, untuk memudahkan membaca dan memahami bahwa itu adalah huruf Iqlab.
Demikian mungkin Informasi yang dapat saya berikan pada kesempatan ini, semoga informasi dapat bermanfaat bagi para pembaca, dan lebih rajin lagi untuk mempelajari Al-Qur’an dan lancara dalam membaca Al-Qur’annya.
Baca Juga: Hukum Bacaan Idgam dan Contohnya
Sesuai dengan hadits bahwa membaca Al-Qur’an adalah ibadah,
Dari Siti Aisyah R.A, ia berkata, Rasulullah SAW bersabda: “Orang yang membaca Al Qur’an dengan mahir bersama para malaikat yang mulia lagi taat, dan orang yang membaca Al Qur’an dengan terbata-bata dan susah mendapat dua pahala”. (HR. Bukhari & Muslim)
Dengan kita mengetahui dan memahami hukum bacaan tajwid iqlab, idzhar, ikhfa, idgam dan yang lainnya, akan membantu melancarkan bacaan Al-Qur’an kita atau mungkin akan mahir dalam membaca Al-Qur’an, dan itu menempatkan kita sebagai orang yang taat dan mulia bersama para malaikat, sesuai dengan hadits yang diriwayatkan HR. Bukhari & Muslim.
Dengan kita mengetahui dan memahami hukum bacaan tajwid iqlab, idzhar, ikhfa, idgam dan yang lainnya, akan membantu melancarkan bacaan Al-Qur’an kita atau mungkin akan mahir dalam membaca Al-Qur’an, dan itu menempatkan kita sebagai orang yang taat dan mulia bersama para malaikat, sesuai dengan hadits yang diriwayatkan HR. Bukhari & Muslim.
Ditulis oleh: Dori Hudori
td-Informasi, Updated at: 11/30/2015 11:01:00 PM
Makasih!!!
ReplyDeleteTrims!!!
ReplyDeleteThanks
ReplyDeleteSyukron
ReplyDeleteThank
ReplyDelete