Indonesia Memiliki Terumbu Karang Terbesar di Dunia

 on Tuesday, May 31, 2011  



Siapa sangka kehidupan laut kita sangat lah indah, terumbu karang yang hidup di bawah laut adalah sekumpulan hewan karang yang bersimbiosis dengan sejeni tumbuhan alga yang di sebut “zooxanthellae”. Memiliki tentakel dan beraneka ragam warna dan bentuknya dan dapat menghasilkan CaCO3. Terumbu karang merupakan habitat bagi berbagai spesies tumbuhan laut, hewat laut dan mikroorganisme laut lainnya.
Terumbu karang merupakan struktur batuan sedimen dari kapur (kalsium karbonat) di dalam laut, atau disebut singkat dengan terumbu, yang merupakan ekosistem yang dibentuk dan didominasi oleh komunitas koral.
Indonesia memiliki terumbu karang terbesar didunia luasnya diperkirakan mencapai 65.000km2 . hal itu menjadikan Indonesia menjadi pengekspor terumbu karang pertama di dunia. Terumbu karang  memilki sekitar 700 spesies karang, 3000 spesies ikan, sumber penghidupan 120juta penduduk dengan perputaran ekonomi 2,3miliar dollar AS per tahun (Coral Triangle Initiative di deklarasikan pada pertemuan APEC di Sydney, Australia tahun 2007).
Biasanya termbu karang hidup di perairan laut dangkal yang disinari oleh matahari. Jenis-jenis terumbu karang “Fringing reef” terumbu karang tepian berada di Bunaken (Sulawesi), Pulau Panaitan (Banten), Nusa Dua (Bali). “Barier reef” terumbu karang penghalang berada di Batuan Tengah (Bintan, Kepri), Spermonde (Sulsel), Kepulauan Banggai (Sulteng) dan “Atol” terumbu karang cincin.
Sebaran terumbu karang di Indonesia
  1. Sabang, Aceh ( 400 jenis ikan karang dan 300 jenis karang)
  2. Bali ( 953 jenis Ikan Karang dan 397 Jenis Karang, disini terdapat seekor siput disebut juga kelici laut “Chromodoris annae”) 
  3. Berau, Kalimantan (872 jenis ikan karang dan 507 jenis karang) 
  4. Bunaken, Sulut (390 jenis ikan karang dan 500 jenis karang, di Buneken ini adalah Taman Nasional Bunaken yang sudah terkenal di dunia internasional)
  5. Wakatobi, Sultra (942 jenis ikan karang dan 500 jenis karang, yang terkenal adalah terumbu karang Pulau Hoga) 
  6. Banda, Maluku (500 jenis ikan karang dan 533 jenis karang, disini terdapat ikan nemo “clown fish”) 
  7. Raja Ampat, Papua Barat ( 1.125 Jenis ikan karang dan 540 jenis karang, di sini hidup hiu endemik masyarkat setempat menyebutnya kalabia “Hemiscyllium freycineti”) 
  8. Teluk Cenderawasih, Papua (1.156 jenis ikan karang dan 505 jenis karang) 
  9. Kaimana, Papua ( 937 jenis ikan karang dan 492 jenis karang)
Dari beberapa tempat ada yang sudah menjadi tempat wisata seperti : Alam bawah laut perairan Pulau Sanghiang (Serang-Banten), Pulau Menjangan (Buleleng-Bali), Taman Nasional Bunaken (Sulut), Pulau Tagalaya (Kab.Halmahera Utara-Maluku Utara), Pulau Hoga (Wakatobi-Sultra).
Ada beberapa aktivitas yang harus dihindari agar alam bawah laut yaitu terumbu karang tidak rusak seperti
  • Membuang sampah, penggunaan pupuk atau pestisida buatan ke laut.
  • Penangkapan ikan menggunakan bom ikan. 
  • Penyelam membawa terumbu karang atau menyentuhnya akan membunuh terumbu karang. 
  • Membuang jangkar tidak sengaja merusak terumbu karang di bawahnya. 
  • Reklamasi pantai 
  •  Polusi 
  • Terdapat predator terumbu karang seperti jenis siput “drupela”.
Sumber : Koran.Kompas
Ditulis oleh: Dori Hudori
td-Informasi, Updated at: 5/31/2011 09:18:00 PM
Indonesia Memiliki Terumbu Karang Terbesar di Dunia 4.5 5 Dori Tuesday, May 31, 2011 Siapa sangka kehidupan laut kita sangat lah indah, terumbu karang yang hidup di bawah laut adalah sekumpulan hewan karang yang bersi...


No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan anda ke web ini, Silahkan berkomentar dengan bijak....

The Most Popular Traffic Exchange